Rabu, 03 Oktober 2012

Sifat dan karakter seseorang dari tanggal lahir dan surat AL'QURAN


Sifat dan Karakter Seseorang Dari Tanggal Lahir dan Surat Al-Qur’an >> Untuk mengetahui karakteristik sifat seseorang, kita bisa menganalisa menurut astrologi/zodiac/shio, sifat dan karakter dari wajahSifat Seseorang Dibalik Tulisan Tangan , Melihat Karakter Seseorang Dari Tanda Tangan , Mengetahui Karakter Sifat Dari Bicara atau dari kalender Jawa dan masih banyak lagi di blogpostpenulis super ini. Tapi kali ini penulis ingin berbagi info dari sini yaitu Menyibak Rahasia Karakteristik Sifat Seseorang Sesuai Tanggal Lahirnya Menurut Al-Qur’an. Percaya atau tidak terserah bagaimana anda menyikapinya, yang pasti ini hanya prediksi manusia saja :D
Sifat dan Karakter Seseorang Dari Tanggal Lahir dan Surat Al-Qur'an
  • Tanggal 1 = Surat Al Fatihah (Pembukaan)
Sifat dan Karakternya : Menyukai hal baru, berbakat menjadi pemimpin, seorang pioneer (pelopor), idealis, cenderung ingin sempurna, pandai memanfaatkan kesempatan, egois, harus selalu jadi prioritas utama, sering mengulangi kesalahan yang sama, orang yang belum mengenalnya akan mengira sebagai sosok yang angkuh dan sulit ditaklukkan.
  • Tanggal 2 = Al Baqarah (Sapi Betina)
Sifat dan Karakternya : Pekerja keras, taat akan hukum dan aturan, memiliki jiwa sosial dan kepedulian tinggi, menyukai hal-hal yang bersifat rutinitas, jika dia mampu ada cenderungan menjadi seorang dermawan, kurang inisiatif, sering dimanfaatkan orang lain serta gampang percaya kepada orang lain.
  • Tanggal 3 = Al Imran (Keluarga Imran)
Sifat dan Karakternya : Seorang pemimpin (walaupun dalam kelompok kecil), berhati-hati dalam bertindak, mengayomi, tegas, suka suasana perdebatan dan agak cerewet, jika wanita ia cenderung tomboy, ingin menang sendiri, seorang pemimpi dan sering berfantasi.
  • Tanggal 4 = An Nisa (Wanita)
Sifat dan Karakternya : Sensitif dan perasa, feminim, protektif terhadap keluarga, kreatif, kompak tapi mudah dipengaruhi, agak jahil (iseng), dan penggoda.
  • Tanggal 5 = Al Maidah (Hidangan)
Sifat dan Karakternya : Diperlukan banyak orang, menyukai perubahan, memiliki insting yang lumayan, cepat bosan, ingin dilayani, susah diatur.
  • Tanggal 6 = Al Anaam (Binatang Ternak)
Sifat dan Karakternya : Punya insting tajam, kurang mandiri, terkadang seenaknya sendiri, emosional, pemalu dan kurang percaya diri, dan cepat berubah pikiran.
  • Tanggal 7 = Al A’Raaf (Tempat Tertinggi)
Sifat dan Karakternya : Cermat dan teliti, mudah mengambil hati orang lain, penuh inspirasi, terlihat sombong, suka meremehkan dan cepat puas.
  • Tanggal 8 = Al Anfaal
Sifat dan Karakternya : Optimis, mobilitas tinggi, menyukai perubahan, emosional, gampang berubah pendirian, saat marah suka menyakiti diri sendiri.
  • Tanggal 9 = At Taubah
Sifat dan Karakternya : Pemaaf, perfeksionis, mudah bergaul, tegas, tidak suka basa basi, tidak cepat puas, ingin selalu diperhatikan, keras kepala dan mudah goyah.
  • Tanggal 10 = Yunus
Sifat dan Karakternya : Cepat menyesuaikan, banyak cara keluar dari persoalan, setiap kemauan harus terpenuhi, licin dan cerdik, tidak bisa dikekang dan susah diatur, mudah menyangkal dan banyak alasan.
  • Tanggal 11 = Huud
Sifat dan Karakternya : Dibutuhkan banyak orang, mudah menerima, berhati-hati dalam berbuat, tidak banyak kemauan, pasif, terkadang diremehkan, peka perasaan.
  • Tanggal 12 = Yusuf
Sifat dan Karakternya : Percaya diri, optimisme tinggi, tekun, teliti, disukai banyak orang, emosional, tidak mudah percaya, tidak bisa menahan keinginan, ambisius.
  • Tanggal 13 = Ar Ra’du (Guruh / Petir)
Sifat dan Karakternya : Pemikir, dinamis, menyukai perbedaan, mudah menarik perhatia, logis, suka berdebat, tempramental, lambat memahami sesuatu.
  • Tanggal 14 = Ibrahim
Sifat dan Karakternya : Pembimbing yang baik, patuh pada aturan, keras dan tegas, banyak rencana, rela berkorban.
  • Tanggal 15 = Al Hijr (Batu)
Sifat dan Karakternya : Perfeksionis, keras kepala, telaten, gampang goyah pendiriannya, mudah dipengaruhi.
  • Tanggal 16 = An Nahl (Lebah)
Sifat dan Karakternya : Rajin dan tekun, ramah, peka pada suasana di sekitarnya, berjiwa sosial, pandai memanfaatkan kesempatan, rapi, cerewet, sensitif dan agak cengeng, pendendam.
  • Tanggal 17 = Al Israa
Sifat dan Karakternya : Idealis, banyak ide, suka berkhayal, emosional, lebih produktif jika beraktivitas pada malam hari (kegiatan yang baik dan bermanfaat).
  • Tanggal 18 = Al Kahfi
Sifat dan Karakternya : Suka menolong, pengamat yang baik, pandai menyimpan rahasia, tidak mudah percaya, suka memendam masalah dan mengurung diri, susah ditebak maksudnya.
  • Tanggal 19 = Maryam
Sifat dan Karakternya : Pengasuh, kekanak-kanakan, menyukai anak-anak, suka mengajar, sabar, memiliki banyak cara menyelesaikan masalah, bicara berdasar bukti, sering difitnah.
  • Tanggal 20 = Thaha
Sifat dan Karakternya : Misterius, suka bepergian, memegang teguh aturan, suka lari dari masalah.
  • Tanggal 21 = Al Anbiyaa
Sifat dan Karakternya : Bertanggung jawab, seorang pemimpin dan pemikir, pendengar yang baik, menerima apa adanya (ikhlas), tidak banyak kemauan.
  • Tanggal 22 = Al Hajj
Sifat dan Karakternya : Segala sesuatu harus sempurna, mudah dipengaruhi, gampang terpengaruh, terburu-buru ingin cepat sampai tujuan, menyukai keramaian, sering berfikir muluk.
  • Tanggal 23 = Al mu’minuun
Sifat dan Karakternya : Normatif, sensitif, feminim, fanatik terhadap sesuatu, mudah terpancing emosinya.
  • Tanggal 24 = An Nuur
Sifat dan Karakternya : Mudah memberikan jalan keluar, cermat memilah masalah, pendengar setia, mudah tersinggung, suka mengungkit-ungkit, gampang menyalahkan.
  • Tanggal 25 = Al Furqan
Sifat dan Karakternya : Punya skala prioritas, gemar membandingkan, ceplas ceplos, kurang inisiatif dan tidak banyak kemauan.
  • Tanggal 26 = Asy Syuara
Sifat dan Karakternya : Pandai mengambil hati, suka berbelit-belit, kurang berani untuk menyampaikan keinginan, agak cerewet, tidak banyak keinginan, kurang romantis.
  • Tanggal 27 = An Naml
Sifat dan Karakternya : Insting kuat, memiliki perencanaan yang baik, pandai memanfaatkan peluang, susah bekerja sendiri, mudah panik, tidak bisa disalahkan, mudah tersinggung, tidak bisa ditentang.
  • Tanggal 28 = Al Qashash
Sifat dan Karakternya : Berani menyampaikan keinginan dan pendapat, memegang komitmen, mudah bergaul, tidak pernah kehabisan bahan pembicaraan, pendendam, emosional, romantis, pencemburu.
  • Tanggal 29 = Al Ankabuut
Sifat dan Karakternya : Banyak kenalan, sabar, dinamis, kurang menyukai keramaian, tidak berfikir panjang, kurang pandai memelihara jaringan, bekerja kurang sistematis, mudah tersinggung.
  • Tanggal 30 = Ar Ruum
Sifat dan Karakternya : Optimis, banyak akal, anggun, tempramental, suka bertindak semaunya dan ingin menang sendiri, pencemburu berat, setiap kemauannya harus dipenuhi.
  • Tanggal 31 = Lukman
Sifat dan Karakternya : Bijaksana, seorang pemimpin, melindungi komunitasnya, sabar, tekad kuat, otoriter, setiap perintahnya harus dituruti.
Sesuaikah karakteristik sifat Anda berdasarkan Surat di atas ? Wallahu’alam
Demikian sekilas tentangSifat dan Karakter Seseorang Dari Tanggal Lahir dan Surat Al-Qur’an dari penulis super . Mudah-mudahan tulisan singkat ini bermanfaat. :)

Tips deketin Cewek dan Cowok


Tips Deketin Cewek dan Cowok (PDKT) >> Ini mungkin hanya tips PDKT yang sudah pernah kalian coba atau mengalaminya sendiri, tapi kali ini penulis hanya mengingatkan pada kalian yang sedang PDKT untuk “Jangan pernah melanggar hal-hal penting dibawah ini agar PDKT kalian bisa berjalan sukses dan mengurangi resiko penolakan cinta kalian”. Langkah yang akan penulis tulis berikut ini wajib dipraktekan oleh kalian, baik cowok maupun cewek. Di artikel ini, penulis sudah memisahkan panduan Tips untuk cowok dan cewek. Silahkan dicermati
Tips Deketin Cewek dan Cowok (PDKT),penulis super
Uhuiii, cieee yang lagi PDKT, ehem ehem. Nah kali ini penulis mau kasih tips bagaimana cara PDKT sama cewe yang lagi kamu taksir, hmm ada triknya nih agar cewenya gak illfeel alias BT ketika kamu PDKT sama dia. Mau tahu? Cekidot ya.
Hehehehehe, ihirrrr yang lagi PDKT tentunya lagi berbunga-bunga yah, apalagi kalau sedang didekat cewe itu atau kalian yang lagi jarak jauh tentunya akan senang ketika si dia membalas sms/chat/BBM/facebook/twitter kamu ;) Nah gimana sih caranya agar kamusukses didalam pendekatan dengan cewe yang kamu taksir. Tips ini sebelumnya sudah aku sharing dengan teman-teman cewe loh boys, so silahkan dicoba
Tips Deketin Cewek dan Cowok (PDKT) ini adalah lanjutan dari Cara Merayu dan Meluluhkan Cewe Cantik  dan tentunya butuh usaha serta didukung dengan keyakinan anda agar mendapatkan si dia idaman anda.
Langkah PDKT sukses buat cowok :
1. Jangan Berlakukan Jam Karet/Telat.
Cewek paling males ama cowok yang suka telat. Ingatlah kalian para cowok, kalo cewek itu mahluk yang paling disiplin ontime.
2. Stop Langgar Janji.
Ini dia yang jangan pernah disinggung. Sekali kalian melanggar janji yang sudah dibuat, itu akan menurunkan citra kalian dimata tuh cewek.
3. Ucapan Yang Lebay, No way.
Apa yang kalian omongkan sewaktu PDKT, pliz biasa aja lagi, jangan lebay. Cewek bete ama cowok yang suka melebih-lebihkan seakan dia hebat. Katakan kalimat yang tidak over-reacted. Gambarkan kalo diri kalian adalah orang yang ga sok kegantengan, orang yang apa adanya.
4. Fokuskan Pandangan Mata.
Ketika sedang berbincang, jagalah mata kalian. Jangan suka kiri-kanan,depan-belakang. Apa lagi kalo liat cewek bahenol, bakal ancur PDKT-nya. Fokus pandangan kalian ke mata si Doi (jangan ke yang laen), bikin dia merasa nyaman dengan tatapan kalian
5. Singkirkan Bau Rokok/Asap Rokok.
Bagi kalian para Cowok yang suka nge-rokok, ketika PDKT jangan pernah nge-rokok di depan doi atau usahakan nafas dan tangan kalian tidak beraroma rokok. Cewek paling benci ama cowok nge-rokok.
6. No more Parfum Nyengat.
Jika kalian pikir selama ini kalo PDKT harus mandi parfum biar wangi, kalian salah. Parfum yang nyengat justru bikin cewek jadi eneg. Mereka juga butuh ruang napas. Gunakan parfum yang gentle (lembut). Jangan terlalu banyak, sebenarnya cewek lebih suka mencium aroma tubuh cowok.
7. Berilah perhatian yang cukup.
Perhatian yang diberikan ke doi jangan berlebihan. Lakukan saja yang menurut kalian bisa. Jangan keseringan menanyakan aktifitas mereka sehari-hari.
8. Bertamu sesuai jadwal.
Jika kalian ingin maen ke rumah mereka…Jangan keseringan. Buatlah mereka merasa kangen, merasa seperti ada sesuatu yang hilang. Buatlah jadwal yang tepat untuk berkunjung.
__________________________________________________________________________________
Sedangkan berikut ini adalah Langkah PDKT buat cewek yang lagi dideketin ama cowok impiannya :
1. Gunakan wangi-wangian aroma buah, Jangan Koyo Cabe.
Seorang cowok lebih suka mencium aroma buah daripada parfum mahal. Karena itu usahakan mandi atau luluran yang beraroma buah, selain itu cowok juga suka ama cewek yang pake Baby Oil.
2. Pake Baju Serasi, No Daster Bolong.
Pakailah pakaian yang menurut kalian pantas. Pakaian yang memperlihatkan lekuk tubuh bukanlah solusi tepat, karena akan membuat cowok tidak bisa berpikir dan bicaranya jadi gugup. Mereka justru akan merasa risih dan takut juga. Gunakan pakaian sederhana tapi berkesan penuh warna (tipi kale yah…)
3. Jangan buang pandangan Mata.
Ketika kalian berbicara dengan cowok, janganlah membuang pandangan mata. Cowok tidak terlalu suka akan hal itu. Kalian harus merespon dengan menatap matanya, karena kesan pertama yang dilihat oleh cowok adalah mata. Buatlah diri kalian nyaman akan tatapan matanya. Dari Mata turun ke hati.
4. Jangan Jaim, pliz deh.
Nah…inilah kebanyakan sikap cewek Indonesia. Rasa Jaim yang besar dengan tradisi kalimat “Masa cewek harus duluan..” itu harus dihilangkan. Usir rasa Jaim kalian, bersikaplah agak cuek tapi tetep memperlihatkan diri kalian yang sebenarnya sebagai sosok yang feminim.
5. Balas perhatian dan usaha mereka
Tiap cowok pasti akan memberi perhatian kepada cewek yang disukainya. Balaslah perhatian mereka, tapi jangan sampai mereka besar kepala. Ketika mengucapkan terima kasih, genggamlah tangannya atas usaha yang mereka lakukan.
6. Tersenyumlah
Perlihatkan wajah bahagia kalian ketika si doi maen ke rumah/kos. Dalam keadaan sedih,nangis atau marah…cobalah berikan senyuman agar mereka tahu kalo datang di saat yang tepat (biar ga merasa diusir).
Itu dia Langkah PDKT Sukses buat cowok dan cewek. Kenapa cowok lebih banyak langkah yang perlu dipertimbangkan?? Karena disini yang menjadi objek yang aktif, sedangkan cewek sebagai perespon. Oleh Karena itu, semua langkah diatas tergantung akanusaha cowok. Tapi semua akan berjalan lancar jika cewek juga ikut membantu meresponnya.
Semoga sukses ya merayu, menaklukan, dan mendapatkan cewek cantik idamanmu itu! Pede adalah hal dasar dari semua point di atas.. :D
Demikian sekilas tentang Tips Deketin Cewek dan Cowok (PDKT) dari penulis super . Mudah-mudahan tulisan singkat ini bermanfaat :D

CARA MEREYU DAN MENAKLUKKAN CEWEK CANTIK


Cara Merayu dan Menaklukan Cewek Cantik >> dulu penulis super telah memberikan tips Cara Mendapatkan Cewek Cantik Dan Sexy (17+), dan kali ini penulis mendapatkan artikel menarik lagi mengenai tips merayu dan mendapatkan cewek cantik, Artikel ini memberikan informasi untuk dapat memasuki pikiran cewek itu dan lebih dekat dengannya. Ingat dasar keberanian adalah modal yang utama. :D
Cara Merayu dan Meluluhkan Cewe Cantik
Langkah-Langkahnya Ialah:
  1. Cobalah mulai melakukan pembicaraan dengannya (cewek), bicara dengan penuh percaya diri, tapi jangan berusaha untuk keren, sok pintar, sok tahu atau jaim, biasa aja dulu sikapmu sama dia (cewek).
  2. Mungkin awal percaya diri kamu palsu tapi dia akan merespon kamu secara alami. :D keep moving !!
  3. Latihlah terlebih dahulu dengan cewek yang lain. Ada dua opsi disini: antara cewek yang sudah kamu kenal dan kamu anggap dia mudah didapat, atau orang yang belum kamu kenal tapi kamu merasa pede dengannya. Latihlah hal ini, toh tidak apa-apa kalau gagal karena dia bukan target utama kamu kan? Pelajari bagaimana responnya, tingkahnya dan terus tingkatkan ke-pedean kamu.WARNING!! Jangan buat mainan yaa!! Jangan sampai dia jatuh hati denganmu karena ingat! Dia hanyalah teman berlatihmu. :)
  4. Lemparkan humor atau lelucon ringan, lelucon dapat menghangatkan suasana, atau kalau kamu melihat cewek itu sok pintar.. kamu sebaiknya pura-pura bodoh dan terus perhatikan ucapannya sambil mengangguk-angguk, si cewek akan berpikir kamu adalah pendengar yang penuh pengertian.
  5. Perlihatkan dan pastikan bahwa kamu menguasai apa yang kamu ucapkan, jangan coba-coba bercerita yang bukan dirimu atau terlalu kamu lebih-lebihkan. Hindari kata “aku” yang terlalu sering. Perbanyaklah kata “ooohh gitu ya..” atau “hmmm.. kamu betul..
  6. Kalau kamu terpeleset dengan kata-kata yang menjebak, alihkan itu dengan lelucon dan jadikan sebuah humor baru dari kondisi tersebut. Gak perlu stress tapi smart and fun.
  7. Duduk dekat dengannya dan jaga jarak kira-kira 2 kursi, jangan menatap dari leher ke bawah, tapi coba tatap mulutnya yang sedang berbicara.
  8. Jangan terlalu sering bercanda perhatikan jika lelucon kamu di balas dengan senyum palsu. Jika dia tersenyum tanpa menggerakkan otot-otot pada matanya dengan jelas berarti itu palsu.
  9. Pelajari tatapan dan arah matanya saat berbicara, jika dia memandang ke kanan atas berarti sedang berpikir tentang masa depan begitupun sebaliknya jika memandang ke kiri bawah, masa lalulah yg sedang menjadi pikirannya.
  10. Jangan terlalu memaksa untuk mengajaknya bicara, jika tiba-tiba dia harus pergi, kamu gak perlu terlalu kaget dan melompat sambil berkata “Ok..Oke.. sampai ketemu ya..” tapi santai saja dan katakan “Asik ya ngobrol sama kamu, kapan-kapan kita ngobrol lagi ya? Ok.. byee.. ” sambil berikan perhatian dan hindari “jutex” atau pura-pura ga butuh.. Kamu butuh dia kan??
Tips Penting :
  • Pastikan kamu tidak bau badan, bau mulut atau terlalu wangi
  • Pakaian yang sopan, tidak kumal karena kamu kan ingin dia perhatikan.. Dan Be Funny, Charming..
  • Rambut rapi dan sikat gigi, bershampoo lah yang memiliki harum lembut. cewek menilai cowok juga dari baunya lho…!
  • Jangan menguasainya, apalagi kalau dia terlalu menawan dan amat seksi… Ingat kamu berusaha mendapatkannya bukan membuat dia takut padamu.
  • Perhatikan isi kantong kamu.. jangan pernah coba merayu cewek cantik tapi kantong kamu kosong. Jaman sekarang semua dinilai dengan materi, bagaimana dia percaya kamu mau ajak nonton atau kencan kalau kamu bokek.. (hareeee geneeee… hahahaaha:D
Peringatan!!!
  1. Bersiap-siaplah kalau ditolak tapi jangan sampai ditolak mentah-mentah. Penolakan terjadi pada siapa saja bahkan Tom Cruisesekalipun sering ditolak. ;)
  2. Jangan sampai dia tidak tertarik sama sekali dengan kamu. Pelajari dia baik-baik, perlu waktu dan jangan terburu-buru.. pelajari.. selidiki dan perhatikan.. :)
  3. Jangan mengajaknya berdua saja dengan kamu pada awal kencanmu, tapi pertemukanlah pada teman-temanmu dan ajak mereka semua jalan bareng. Keakrabanmu dan nilai kamu dimata teman-temanmu dapat bernilai tinggi bagi cewek cantik idamanmu. :D
Semoga sukses ya merayu, menaklukan, dan mendapatkan cewek cantik idamanmu itu! Pede adalah hal dasar dari semua point di atas.. :D
Demikian sekilas tentang Cara Merayu dan Meluluhkan Cewe Cantik dari penulis super . Mudah-mudahan tulisan singkat ini bermanfaat 

CARA MELIHAT KARAKTER SESEORANG DARI TANDA TANGAN


Melihat Karakter Seseorang Dari Tanda Tangannya Di mata “peramal”, tanda tangan seseorang punya makna macam-macam, bisa mencerminkan kepribadian, karakter, sifat seseorang dan pengharapan, ada pula yang mengartikannya sebagai lambang ego, atau perjalanan hidup seseorang. Namun menurut seorang psikolog dan pakar grafolog dari Bandung, tanda tangan lebih merupakan identitas atau segel diri, yang punya nilai hukum. Sebelumnya sudah dibahas Oleh penulis mengenai bagaimana mengetahui sifat seseorang dari musik, dan sekarang ada cara lain untuk hal yang satu ini. :D
Melihat Karakter Seseorang Dari Tanda Tangan
Melihat Karakter Seseorang Dari Tanda Tangan
Cara Mengetahui Sifat Seseorang Dari Tanda Tangan
Tanda tangan terputus-putus itu perjalanan hidupnya tersendat-sendat. Tidak punya rencana awal yang matang. Kalau ruwet dan melingkar-lingkar, orangnya suka mengeluh, sering memikirkan susahnya ketimbang senangnya.
Cara Mengetahui Sifat Seseorang Dari Tanda TanganBentuk tanda tangan kecil menyimpan banyak rahasia. Bila berperkara dengannya sulit terselesaikan. Pernik-pernik pada tanda tangan pertanda hidup si empunya dimata-matai orang. Juga bisa diibaratkan sebagai gangguan dari luar. Bisa juga orang itu suka memanipulasi diri, mengada-ada atau bohong.
mengetahui Sifat Seseorang Dari Tanda TanganGaris bawah pun punya arti. “Kalau garisnya menempel di bawah tanda tangan, hidupnya tergantung pada orang lain. Garis bawah sebaiknya tidak menyentuh tanda tangan. Goresan pada akhir tanda tangan harus lepas. Kalau ujungnya ke bawah, di hari tua sakit-sakitan, dan makin sengsara. Apalagi kalau ujungnya membentuk kait, hidupnya akan terus dililit utang,” tuturnya.
Perlu anda ketahui bahwa setiap yang kita tulis menunjukkan karakter dan sifat kita, tak terkecuali tanda tangan. Namun tidak semua orang tahu bagaimana membaca karakter dari bentuk tanda tangan. Nah postingan kali ini Penulis Super kita mencoba untuk menelaah tanda tangan.
1. Satu Garis Di Bawah Tanda Tangan
Mempunyai keyakinan yang tinggi dan personaliti yang baik. Namun, bersifat kikir mereka juga percaya kepada kebahagiaan dalam kehidupan manusia.
2. Dua Titik Di Bawah Tanda Tangan
Mereka boleh dikatakan berjiwa romantis. Mudah ganti pasangan seperti menukar baju. Memilih orang yang memiliki kecantikan dan mereka sendiri berusaha untuk kelihatan menarik dan mereka ini juga mudah menarik perhatian orang lain.
Cara Melihat Sifat Seseorang Dari Tanda Tangan
3. Satu Titik Di Bawah Tanda Tangan
Lebih cenderung kepada seni klasik serta perkara yang mudah dan tenang. Jika orang lain yang telah hilang kepercayaan kepada anda, anda tidak akan sesekali kembali kepada mereka dan ini menunjukkan mereka seorang yang tetap pendirian.
4. Tiada Garis atau Titik Di Bawah Tanda Tangan
Mereka ini selalu senang hidup dalam dunia sendiri dan mereka juga jarang mau mendengar pendapat orang lain.Mereka ini boleh di kategorikan sebagai pencinta alam tetapi mereka juga mempunyai sifat agak kikir.
Cara mengetahui Sifat Seseorang Dari Tanda Tangan
5. Tiada Persamaan Antara Nama dan Tanda Tangan
Maksudnya tanda tangan mereka tidak menonjolkan nama mereka. Golongan ini mencoba untuk kelihatan bergaya, suka menyembunyikan sesuatu. Mereka jarang untuk berterus terang tetapi mereka merupakan pendengar yang baik dan senantiasa memberi perhatian tentang apa yang orang lain sedang katakan.
6. Ada Persamaan Antara Nama dan Tanda Tangan
Mereka ini berkeinginan untuk menjadi bijak tetapi mereka tidak pernah berpikir. Mereka ini tidak konsisten, dan selalu menukar ide atau pandangan sendiri seperti angin. Golongan ini tidak pernah berpikir baik buruk tentang sesuatu perkara. Biasanya, orang lain bisa mengambil hati mereka dengan hanya memuji.
Sifat Seseorang Dari Tanda Tangan
7. Tanda Tangan dengan Huruf Yang Tidak Bersambung
Mereka ini sangat baik terhadap orang lain. Mempunyai hati yang baik, tidak mementingkan diri dan siap berkorban untuk kepentingan dan kebahagiaan orang yang di sayangi. Tapi apabila terlalu banyak perkara yang mereka pikirkan, ini menyebabkan mereka akan cepat tersinggung.
8. Tanda Tangan yang Lengkap Seperti Nama
Mereka sangat baik hati dan bisa menyesuaikan diri dengan suasana apa saja dan siapa saja yang mereka temui. Golongan ini juga sangat teguh pendirian serta pendapat dan memiliki keinginan yang sangat kuat dalam mendapatkan sesuatu.Melihat Sifat Seseorang Dari Tanda Tangan.
Setiap kata tulisan yang berhubungan dengan menulis dan dilakukan oleh seorang penulis ternyata mengandung misteri di setiap goresan tangannya tanpa terkecuali tanda tangan juga memiliki makna tersendiri. Sekian tentang trik/tips mengenai cara melihat rahasia didalam tanda tangan untuk mengetahui sifat serta karakter seseorang. ini belum tentu benar, namun silahkan dicoba sendiri. :D

PSIKOLOGI ANALISIS


 Psikoanalisis adalah cabang ilmu yang dikembangkan oleh Sigmund Freud dan para pengikutnya, sebagai studi fungsi dan perilaku psikologis manusia.
 Sigmund Freud sendiri dilahirkan di Moravia pada tanggal 6 Mei 1856 dan meninggal di London pada tanggal 23 September 1939.
 Pada mulanya istilah psikoanalisis hanya dipergunakan dalam hubungan dengan Freud saja, sehingga “psikoanalisis” dan “psikoanalisis” Freud sama artinya. Bila beberapa pengikut Freud dikemudian hari menyimpang dari ajarannya dan menempuh jalan sendiri-sendiri, mereka juga meninggalkan istilah psikoanalisis dan memilih suatu nama baru untuk menunjukan ajaran mereka. Contoh yang terkenal adalah Carl Gustav Jung dan Alfred Adler, yang menciptakan nama “psikologi analitis” (en: Analitycal psychology) dan “psikologi individual” (en: Individual psychology) bagi ajaran masing-masing.
Psikoanalisis memiliki tiga penerapan:

1) suatu metoda penelitian dari pikiran;
2) suatu ilmu pengetahuan sistematis mengenai perilaku manusia; dan
3) suatu metoda perlakuan terhadap penyakit psikologis atau emosional.
Dalam cakupan yang luas dari psikoanalisis ada setidaknya 20 orientasi teoretis yang mendasari teori tentang pemahaman aktivitas mental manusia dan perkembangan manusia. Berbagai pendekatan dalam perlakuan yang disebut “psikoanalitis” berbeda-beda sebagaimana berbagai teori yang juga beragam. Psikoanalisis Freudian, baik teori maupun terapi berdasarkan ide-ide Freud telah menjadi basis bagi terapi-terapi moderen dan menjadi salah satu aliran terbesar dalam psikologi..
Sebagai tambahan, istilah psikoanalisis juga merujuk pada metoda penelitian terhadap perkembangan anak.
Dikkutip dari wikipedia.
Dalam ilmu seni rupa dan sastra ilmu psikoanalisis atau psiko analisa seringkali dikaitkan dengan aliran atau paham surealisme.
Surealisme merupakan gerakan seni yang mula-mula tumbuh di Eropa dan
kemudian meluas secara internasional. Misteri tentang ketidaksadaran yang
dihadapi para seniman seakan bertemu dengan wacana psikoanalisis yang
dikembangkan Sigmund Freud. Estetika yang dikembangkan kaum Surealis
berakar dari Dadaisme yang antiseni dan Pittura Metafisica Italia yang
mendedahkan dunia khayal di era sebelumnya.

kata kunci menuju posting ini: